Setelah absen pada
pertandingan melawan PSGC
Ciamis, Eric Djemba-Djemba
berharap bisa dimainkan dalam
laga kontra Persib Bandung , Minggu
(22/3) besok sore. Pertandingan
tersebut merupakan yang terakhir
bagi Persebaya Surabaya di
turnamen segitiga.
Saat Persebaya memenangkan pertandingan lawan PSGC dengan skor 3-0, Jumat (20/3) kemarin
sore, tak ada nama Djemba- Djemba dalam daftar susunan pemain Persebaya. Menurut pelatih Ibnu Grahan, pemain asal Kamerun tersebut mengalami cedera di paha kanannya.
"Djemba-Djemba sakit. Jadi tidak mau main karena sakit. Tapi Djemba-Djemba minta main lawan
Persib, besok. Tapi tidak main penuh," terang Ibnu. Cedera itu, menurut Ibnu, didapat saat Persebaya beruji coba melawan Persip Pekalongan, awal Maret lalu.
Jika dimainkan, maka Djemba- Djemba akan mengisi posisi gelandang bertahan Persebaya. Dengan formasi 4-4-2, eks penggawa Manchester United tersebut akan dipasang berdampingan dengan Slamet Nur Cahyono.
0 comments:
Post a Comment